MEDIA CENTER REJANG LEBONG – Pengurus Daerah Persatuan Tenis Warga Pengadilan (PTWP) Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Provinsi Bengkulu menggelar Turnamen Tenis Ketua Pengadilan Tinggi Agama (KPTA) Bengkulu Cup Ke VIII Tahun 2023 di Curup Rejang Lebong pagi ini Jum’at (21/7).
Turnamen KPTA Cup Ke VIII yang diselenggarakan di Lapangan Tenis Rumah Dinas Bupati Rejang Lebong tersebut secara langsung dibuka oleh Ketua PTA Bengkulu, Dr. Abdul Hakim,MHI ditandai dengan pelepasan balon.
Turut hadir dalam pembukaan tersebut, Bupati Rejang Lebong, Drs. H. Syamsul Effendi, MM, Wakil Bupati Rejang Lebong Hendra Wahyudiansyah,SH, Sekda Rejang Lebong, Yuzran Fauzi,ST, Perwakilan Unsur FKPD (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah), Ketua PTA Bengkulu bersama para Hakim Tinggi, Pengurus PTWP Daerah PTA Bengkulu dan para peserta.
Turnamen Tenis Ketua Pengadilan Tinggi Agama (KPTA) Bengkulu Cup Ke VIII Tahun 2023 ini diikuti oleh 24 tim peserta dari 10 kontingen PTWP yang berasal dari Pengadilan Agama se-Wilayah Bengkulu untuk memperebutkan piala bergilir Kepala PTA Bengkulu.
Dalam kesempatan itu, Bupati Rejang Lebong, Drs. H. Syamsul Effendi, MM mengapresiasi atas terselenggaranya turnamen tenis yang memperebutkan piala bergilir Kepala Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu yang dilaksanakan di Curup, Kabupaten Rejang Lebong.
“Mudah-mudahan dengan adanya turnamen ini dapat mempererat tali silaturahmi kita,” ujar Bupati Syamsul.
“Kalah dan menang pasti ada dalam setiap pertandingan, namun harus menjunjung tinggi sportivitas,” tambahnya.
“Saya berpesan dalam melaksanakan turnamen ini semua peserta harus fair, adil dan memegang nilai sportifitas,” tutupnya.
Sementara itu, Ketua PTA Bengkulu Dr. Abdul Hakim,MHI dalam sambutannya menyampaikan, turnamen tenis ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu, serta mengucapkan apresiasi terhadap panitia penyelenggara PTWP yang di laksanakan di Curup.
“Ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun untuk memperebutkan piala bergilir Kepala Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu dan sejumlah uang tunai,” ujar KPTA Abdul Hakim.
“Kami juga mengucapkam banyak terimakasih kepada Bupati Rejang Lebong dan Pemerintah Daerah yang telah mensuport turnamen tenis yang kami selenggarakan,” ucap Abdul Hakim.
Dihadapan para peserta upacara, Ketua PTA Bengkulu berpesan agar senantiasa menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dalam bertanding dan menghimbau agar pemain yang berlaga dapat menampilkan permainan terbaik.
“Turnamen ini dilaksanakan untuk memupuk rasa kebersamaan dan kekompakan di antara warga peradilan serta membangun Insan Peradilan yang sehat jasmani dan rohani,” katanya.
“Selamat berjuang untuk mencapai prestasi yang tinggi,” tutupnya. (Reporter Andi, Editor Aditya MCRL)