MEDIA CENTER REJANG LEBONG – Bupati Rejang Lebong Drs. H. Syamsul Effendi,MM membuka sosialisasi program dan menfaat BPJAMSOSTEK dan Penyerahan Simbolis Santunan Kematian.
Dalam sambutannya, Bupati Rejang lebong mengucapkan selamat datang para Lurah beserta jajaran Ketua RT/RW yang telah sempat hadir dalam rangka Sosialisasi Program BPJS Ketenagakerjaan bagi Ketua Rukun Warga (RW) dan Ketua Rukun Tetangga (RT).
Bertempat diruang pola Pemkab Rajang Lebong, Bupati juga menyerahkan secara langsung simbolis santunan BPJS Ketenagakerjaan.
Bupati menyampaikan, Pemkab Rejang Lebong diera kepemimpinannya bersama Wakil Bupati Hendra Wahyudiansyah sangat mengapresiasi kinerja Ketua RT/RW yg ada di Kabupaten Rejang Lebong, ia menjelaskan bahwa Badan Hukum Publik yang memberikan perlindungan bagi tenaga kerja yang bekerja pada penyelenggaraan negara dan non penyelenggara negara yang bertujuan untuk mengatasi risiko sosial ekonomi tertentu, dimana penyelenggaraannya menggunakan mekanisme jaminan sosial ketenagakerjaan.
“Saya menaruh rasa salut, bangga dan rasa hormat saya kepada Bapak dan Ibu Ketua RT/RW yg ada di Kabupaten Rejang Lebong ini,” ujar Bupati dengan penuh optimis, Selasa (7/2).
Sementara itu, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Rejang Lebong Indro Agus Febrianto,SE mengatakan, beberapa program dan manfaat dari Instansi BPJS dan pemberian dana kepada masyarakat.
“Diharapkan ke depan perlindungan terhadap seluruh Pegawai di lingkungan Pemkab Rejang Lebong terlindungi lebih maksimal,” ungkap Indro.
Turut hadir dalam acara ini, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pranoto Majid,SH.,M.Si, Staf Ahli Bupati, para Camat dan OPD (Organisasi Perangkat Daerah) dilingkungan Pemkab Rejang Lebong.(Reporter Tatang, Editor Aditya MCRL).